Pada tanggal 03 oktober 2022, hari senin sore Desa Gunem diguyur hujan sangat deras, ada rumah warga yang kebanjiran sehingga sore itu juga dilakukan kerja bakti untuk membersihkan selokan atau drainase yang tersumbat, dan pada tanggal 04 oktober dilakukan pembokaran drainase yang berlokasi di RT 02 RW 02 , RT 04 RW 01, RT 02 RW 01 dan RT 03 RW 01, karena lokasi ini berada di perempatan jalan sehingga warga yang terlibat dalam kerja bakti terdiri dari 4 wilayah Rukun Tetangga.
Pemdes melakukan rembugan dengan BPD sehingga esoknya hari selasa tanggal 04 oktober 2022, penggunaan dana Kegiatan PKTD dialokasikan didaerah tersebut agar saat terjadi hujan deras tidak lagi ada warga yang kebanjiran.